Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Bab II Gambaran Umum Desa Sidodadi, Way Lima, Kab. Pesawaran, Lampung


A. Geografi
Desa Sidodadi merupakan salah satu dari 16 (Enam belas) yang ada di Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran yang terletak dibagian tengah kabupaten Pesawaran dengan luas areal daratan lebih kurang 617 Ha, memiliki batas-batas berikut:

BATAS
DESA
KECAMATAN
UTARA
Tambahrejo
Gadingrejo
SELATAN
Banjar Negeri
Way Lima
TIMUR
Padangratu
Gedongtataan
BARAT
Paguyuban
Way Lima

Secara topografi, Desa Sidodadi dibagi dalam tiga bagian, yaitu daerah persawahan, daerah tanah kering dan daerah perkebunan. Iklim Desa Sidodadi relatif sama dengan iklim Kabupaten Pesawaran berkisar antara 270C - 320C yang dicirikan oleh bulan basah selama tujuh bulan yaitu pada bulan November sampai Juni. Kelembaban udara rata-rata 80 – 88% dengan curah hujan 2000 – 3000 mm.

B. Demografi
Berdasarkan hasil pendataan keluarga 2012, jumlah penduduk Desa Sidodadi Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran adalah 3422 jiwa, yang terdiri dari 1778 laki-laki dan 1644 perempuan, dengan rincian sebagai berikut:

Tabel 1. Jumlah Penduduk Desa Sidodadi Berdasarkan Jenis Kelamin Tahun 2012
NO
JUMLAH JIWA
LAKI-LAKI
PEREMPUAN
KETERANGAN
1.
3422
1778
1644


Termasuk di dalamnya remaja (usia 14 – 25 tahun belum menikah) sebanyak 747 terdiri dari 397 remaja laki-laki dan 350 remaja perempuan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar